PENGUMUMAN
NO. : 008/PU/WRIII/UG/IV/2023
TENTANG PENDAFTARAN LOMBA INOVASI DIGITAL MAHASISWA (LIDM) TAHUN 2023
Balai Pengembangan Talenta Indonesia, Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi akan menyelenggarakan kegiatanLomba Inovasi Digital Mahasiswa (LIDM) Tahun 2023. Kegiatan LIDM ini merupakan salah satu kegiatan ajang talenta jenjang Pendidikan tinggi yang bertujuan untuk mengembangkan kreativitas dan inovasi mahasiswa di bidang kependidikan.
Pendidikan menjadi kunci untuk membangun masyarakat yang melek terhadap teknologi agar kehidupannya menjadi optimal. Penerapan inovasi digital Pendidikan, inovasi pembelajaran digital, pengembangan video digital dalam mendukung pencapaian tujuan pembangunan berkelanjutan, pengembangan poster sebagai media/sarana Bagai Gerakan kepedulian, dan peningkatan pedagogic melalui penerapan teknologi digital merupakan kegiatan-kegiatan yang dapat dilakukan agar manusia dapat memahami dan termapil dlaam memberdayakan dan mendayagunakan teknologi untuk mendukung setiap pelaksanaan tugasnya.
Pelaksanaan Lomba Inovasi Digital Mahasiswa (LIDM) tahun 2023 dilaksanakan secara daring dan luring di tingkat Nasional. Sehubungan dengan hal tersebut, kami akan membuka pendaftaran seleksi delegasi Universitas Gunadarma untuk LIDM Tahun 2023 dengan persyaratan dan pendaftaran kompetisi sebagai berikut:
A. Divisi Lomba
B. Peserta & Persyaratan
C. Cara Pendaftaran
Demikian pengumuman ini, harap diperhatikan dengan baik. Semangat Berkarya, Berkolaborasi, dan Berprestasi.
Depok, 1 April 2023
Bidang Kemahasiswaan
Universitas Gunadarma