PENGUMUMAN
NO. 015/PU/WRIII/UG/IX/2022
TENTANG
Pendaftaran Seleksi Mahasiswa Universitas Gunadarma untuk Pekan Seni Mahasiswa Daerah (PEKSIMIDA) Provinsi DKI Jakarta Tahun 2022

Badan Pembina Seni Mahasiswa Indonesia Provinsi DKI Jakarta menggelar Pekan Seni Mahasiswa Daerah (PEKSIMIDA) Provinsi DKI Jakarta Tahun 2022. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai wadah bagi mahasiswa-mahasiswa di tingkat perguruan tinggi khususnya di lingkup Provinsi DKI Jakarta dengan harapan mampu mengeluarkan dan menujukkan bakat, kreativitas, dan inovasi di bidang seni. Kegiatan ini juga sebagai bentuk seleksi mahasiswa di perguruan tinggi terbaik di lingkup Provinsi DKI Jakarta untuk mewakili di ajang Pekan Seni Mahasiswa Nasional (PEKSIMINAS) Tahun 2022 yang akan diselenggarakan oleh Balai Pengembangan Talenta Indonesia, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Republik Indonesia.

Universitas Gunadarma sebagai perguruan tinggi di Indonesia turut serta untuk mendukung penuh kegiatan tersebut. Oleh karena itu, Universitas Gunadarma membuka kesempatan tersebut dalam Pendaftaran Seleksi Mahasiswa Universitas Gunadarma untuk mewakili di kompetisi Pekan Seni Mahasiswa Daerah (PEKSIMIDA) Provinsi DKI Jakarta Tahun 2022.

Bagi yang tertarik dan memiliki talenta di Bidang Seni, Pendaftaran dibuka dengan Persyaratan Umum berikut:

  1. Mahasiswa aktif Universitas Gunadarma Program Diploma (D3) dan Sarjana (S1);
  2. Mahasiswa terdaftar pada Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDikti) Kemendikbudristek;
  3. Berusia maksimal tidak lebih dari 25 tahun pada tanggal 25 Oktober 2022;
  4. Siap dan bersedia mengikuti semua rangkaian kegiatan Pekan Seni Mahasiswa Daerah dan Nasional jika ditetapkan menjadi perwakilan atau delegasi dari Universitas Gunadarma dan Provinsi DKI Jakarta 2022;
  5. Mengikuti Ketentuan Tangkai Lomba sesuai pada dokumen berikut:
  6. Pendaftaran & Unggah Karya dilakukan melalui alamat link berikut ini:     (pastikan google drive Saudara tidak di private atau dalam pengaturan public)

Adapun tangkai lomba yang dipertandingkan adalah:

Gambar 1. Tangkai Lomba

Berikut ini jadwal atau timeline kegiatan pada gambar 2 berikut ini:

Gambar 2. Alur dan Jadwal Kegiatan

Kami tunggu bakat dan karya Mahasiswa Universitas Gunadarma dalam ajang ini. Tunjukkan dan kibarkan selalu semangat kalian untuk Almamater tercinta kita Universitas Gunadarma.

Depok, 4 September 2022

Bidang Kemahasiswaan
Universitas Gunadarma