Search

Selamat Kepada Tim Mahasiswa Universitas Gunadarma yang Berhasil Sebagai Penerima Bantuan Inovasi Wirausaha Digital Mahasiswa (IWDM) 2022

  • Share this:
  • WhatsApp
Selamat Kepada Tim Mahasiswa Universitas Gunadarma yang Berhasil Sebagai Penerima Bantuan Inovasi Wirausaha Digital Mahasiswa (IWDM) 2022

Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia telah menyelenggarakan dan melakukan seleksi substansi dan justifikasi anggaran pada Program Inovasi Wirausaha Digital Mahasiswa (IWDM) yang telah diajukan dan didapatkan 64 kelompok mahasiswa dari 49 perguruan tinggi seluruh Indonesia sebagai Penerima Bantuan Inovasi Wirausaha Digital Mahasiswa (IWDM) 2022 dari total usulan proposal sejumlah 461 proposal kelompok mahasiswa.

Berdasarkan nomor surat nomor 4468/E2/KM.01.01.01/2022 oleh Plt. Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan Dr. Ir. Sri Gunani Partiwi, MT. bahwa kelompok mahasiswa Universitas Gunadarma berhasil mendapatkan Bantuan Inovasi Wirausaha Digital Mahasiswa (IWDM) 2022 dengan judul OlWaste (All Your Waste Turning Best) (Instagram Official: @olwaste_official)

Adapun nama-nama mahasiswa yang berhasil meraih pendanaan program ini diantaranya:

Dosen Pembimbing: Inti Mulyo Arti, S.TP., M.Sc.

No.NamaNPMProgram StudiKeterangan
1Yasmin Raihana11520105S1 PsikologiKetua
2Affa Alfiandy50420056S1 InformatikaAnggota 1
3Yunisa Hanifah11520122S1 PsikologiAnggota 2
4Faishal Zufari10120385S1 Sistem InformasiAnggota 3

Olwaste adalah platform kategori usaha marketplace/e-commerce di bidang media jasa jual beli yang menawarkan informasi dan menjembatani antara pemilik barang bekas atau sampah anorganik (trace) dengan pihak pengrajin dan sebaliknya. OlWaste dengan slogan ‘All your waste turning best’ menyediakan layanan dengan menjual  jasa pengrajin dalam mendaur-ulang atau memperbaiki barang bekas dan sampah anorganik. Pengguna juga dapat memperjualbelikan sampah anorganik dan barang bekas yang tidak ingin digunakan lagi, kemudian barang tersebut dapat dibeli oleh pengrajin dan pengguna lain platform OlWaste sesuai dengan kebutuhannya. Usaha ini didirikan oleh tim yang pernah mengalami kesulitan dalam mencari informasi dan bertransaksi secara tidak langsung dengan beberapa pengrajin, sedangkan di pihak pengrajin juga mengeluhkan kendala dalam memperoleh bahan produksi.  Sampah anorganik di Indonesia yang cukup besar (43%) pada tahun 2019 dengan sifat yang sulit dan lama terurai juga menjadi inspirasi tim dalam usaha ini. Saat ini, OlWaste sedang berada dalam tahap perencanaan dan pengembangan yang diinisiasi oleh Yasmin Raihana  sebagai Chief Executive Officer (CEO), Affa Alfiandy sebagai Chief Technology Officer (CTO), Yunisa Hanifah sebagai Chief Financial and Operational Officer (CFO/COO), dan  Faishal Zufari sebagai Chief Marketing Officer and Sales Officer (CMO/CSO).

Berikut ini beberapa tampilan dari OlWaste.

Gambar 1. About Us
(Sumber: Instagram, @olwaste_official )

Gambar 2. How We Operate
(Sumber: Instagram, @olwaste_official )

Selamat kepada kelompok mahasiswa dan civitas akademika Universitas Gunadarma. Tebarkan selalu semangat menginspirasi untuk Berkarya, Berkolaborasi, dan Berprestasi.

Depok, 6 September 2022

Bidang Kemahasiswaan
Universitas Gunadarma

Admin Bidkem2

Admin Bidkem2

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *