Search

Sepuluh Mahasiswa Universitas Gunadarma Ikuti Seleksi Wilayah Olimpiade Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Perguruan Tinggi (ONMIPA-PT) Tahun 2025

  • Share this:
  • WhatsApp
Sepuluh Mahasiswa Universitas Gunadarma Ikuti Seleksi Wilayah Olimpiade Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Perguruan Tinggi (ONMIPA-PT) Tahun 2025

Universitas Gunadarma kembali menunjukkan komitmennya dalam peningkatan prestasi akademik mahasiswa melalui partisipasi pada Olimpiade Nasional Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Perguruan Tinggi (ONMIPA-PT) Tahun 2025. Sebanyak 10 mahasiswa terpilih mewakili kampus untuk berkompetisi pada empat bidang ilmu, yaitu Matematika, Kimia, Biologi, dan Fisika.

Kegiatan seleksi wilayah ONMIPA-PT 2025 dilaksanakan pada 21–22 September 2025, di bawah penyelenggaraan Direktorat Pembelajaran dan Kemahasiswaan, Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Republik Indonesia. Ajang bergengsi ini menjadi wadah strategis bagi mahasiswa perguruan tinggi di seluruh Indonesia untuk menunjukkan kompetensi akademik tingkat tinggi melalui penguasaan konsep dan kemampuan pemecahan masalah.

Pada tahun ini, pelaksanaan ONMIPA-PT berlangsung secara hybrid. Mahasiswa Universitas Gunadarma mengikuti seleksi dari Kampus F6 Universitas Gunadarma, sementara seluruh rangkaian kegiatan dipantau secara langsung oleh dewan juri melalui ruang Zoom. Mekanisme ini memastikan pelaksanaan kompetisi berjalan transparan, terstandar, dan sesuai dengan ketentuan nasional.

Daftar Mahasiswa Universitas Gunadarma yang mengikuti ONMIPA-PT Tahun 2025 yang dibina oleh Bapak Dr. Mufid Nilmada, S.Si., M.M.S.I.:

No

Cabang Lomba

Nama

NPM

           Program Studi

1

Biologi

Aliyah

20724012

Farmasi (S1)

2

Biologi

Alya Herliana

10523098

Psikologi (S1)

3

Biologi

Dewa Ayu Made Dwi Putri Andani

50424317

Informatika (S1)

4

Biologi

Nazswah Silfia Alfiani

20724102

Farmasi (S1)

5

Biologi

Rifdah Aulia Putri

11223584

Manajemen (S1)

6

Fisika

Faisal Rahman

11424493

Teknik Elektro (S1)

7

Fisika

Silvia Saharani

31424430

Teknik Industri (S1)

8

Kimia

Galang Arfansyah

20723004

Farmasi (S1)

9

Matematika

Meitha yuliani

50424687

Informatika (S1)

10

Matematika

Zeva Amelia Saragih

31424456

Teknik Industri (S1)

Berikut Dokumentasi Kegiatan ONMIPA-PT Tahun 2025 Delegasi Universitas Gunadarma:

whatsapp-image-2025-12-12-at-52458-pm.jpeg
whatsapp-image-2025-12-12-at-52458-pm-1.jpeg

Gambar 1. Dokumentasi Kegiatan ONMIPA-PT Tahun 2025 di Kampus F6 Universitas Gunadarma

Selama dua hari pelaksanaan seleksi, para peserta menjalani serangkaian ujian berbasis problem solving yang menuntut kemampuan analisis tingkat tinggi. Pengawasan dilakukan secara ketat dengan monitoring dari dewan juri melalui Zoom, serta dukungan teknis dari tim pendamping Universitas Gunadarma yang memastikan kelancaran proses kompetisi. Kampus F6 Universitas Gunadarma menjadi pusat pelaksanaan seleksi dengan fasilitas ruang kelas, koneksi, dan perangkat pendukung yang disiapkan sesuai standar nasional.

Semangat terus untuk berprestasi Civitas Akademika Universitas Gunadarma. Gunadarma Untuk Indonesia.

Jakarta, 12 Desember 2025

Bidang Kemahasiswaan
Universitas Gunadarma

Bidang Kemahasiswaan

Bidang Kemahasiswaan

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *